Cara Hitung Network, Broadcast, Host pada Jaringan secara Cepat dan Tepat
Oke guys, Selamat datang di blog MMR
Pada artikel kali ini, mimin ingin berbagi tentang cara ngitung IP Jaringan secara cepat dan Tepat. Tidak memakai Kalkulator, cara ini biasa digunakan pada saat Ujian atau tes kejuruan terutama khusus untuk kejuruan Teknik Komputer dan Jaringan.
Sebelum kita mulai berhitung, yuk kita ketahui terlebih dahulu
Apa itu IP ?
Alamat IP (Internet Protocol Address atau sering disingkat IP) adalah deretan angka biner antara 32 bit sampai 128 bit yang dipakai sebagai alamat identifikasi untuk tiap komputer host dalam jaringan Internet. Panjang dari angka ini adalah 32 bit (untuk IPv4 atau IP versi 4), dan 128 bit (untuk IPv6 atau IP versi 6) yang menunjukkan alamat dari komputer tersebut pada jaringan Internet berbasis TCP/IP.
Sistem pengalamatan IP ini terbagi menjadi dua, yakni:
IP versi 4 (IPv4)
IP versi 6 (IPv6)
Nah, intinya IP itu adalah deretan angka biner yang dipakai sebagai alamat identifikasi pada tiap komputer dalam jaringan internet. Sistem pengalamatan memang terdapat 2, yaitu IP versi 4 dan IP versi 6. Tetapi pada artikel kali ini kita menghitung IP hanya IP versi 4 saja karena IP versi 4 itu adalah IP yang sering digunakan.
IP versi 4 ini juga terdapat beberapa kelas, diantaranya:
- Kelas A : Digunakan untuk jaringan yang sangat besar
- Kelas B : Digunakan untuk jaringan yang ukurannya medium
- Kelas C : Digunakan untuk jaringan yang ukurannya kecil
- Kelas D : Digunakan untuk IP Multicasting
- Kelas E : Dicadangkan untuk penggunaan eksperimen
Cara menentukan IP kelas A, B, dan C dari prefixnya.
Kelas A, prefixnya dari /8 sampai /15
Kelas B, prefixnya dari /16 sampai /23
Kelas C, prefixnya dari /24 sampai /30
Prefix | Total IP | Host (Total IP-2) |
/30 | 4 | 2 |
/29 | 8 | 6 |
/28 | 16 | 14 |
/27 | 32 | 30 |
/26 | 64 | 62 |
/25 | 128 | 126 |
/24 | 256 | 254 |
Untuk menghitung IP kelas A, B, dan C
Misalnya,
30.30.30.30
Lihat masing-masing warna angka diatas
Merah = untuk menghitung kelas C
Biru = untuk menghitung kelas B
Hijau = untuk menghitung kelas A
Biar jelas simak cara dibawah ini:
Hitung SubnetMask
Rumus :
( 256 - Total IP Prefix tersebut )
Contoh:
10.10.10.10 /27
Jawab:
/27 = 32 (Total IP /27)
Jadi, 256 - 32 = 224 berarti hasilnya 255.255.255.224
Hitung Network
Rumus:
(IP : Total IP | Hasilnya x Total IP)
Contoh:
192.168.30.10 /29
Jawab:
/29 = 8 (Total IP /29)
Jadi,
10 : 8 = 1,25 (ambil angka sebelum tanda ( , ) koma) berarti angka 1
1 x 8 = 8 berarti hasil networknya 192.168..30.8
Hitung Broadcast
Rumus:
(Total IP - 1 | Hasilnya + Hasil Network)
Contoh:
IP nya sama seperti menghitung network yaitu 192.168.30.10 /29
Jawab:
/29 = 8 (Total IP /29)
Hasil Network = 8
Jadi,
8 - 1 = 7
kemudian ditambah dengan hasil network tersebut
7 + 8 = 15 berarti hasil broadcastnya 192.168.30.15
Hitung Host
Rumus:
(Total IP - 2)
Contoh:
192.168.30.10 /29
Network = 192.168.30.8
Broadcast = 192.168.30.15
Jawab:
/29 = 8 (Total IP /29)
Jadi, 8 - 2 = 6 berarti hasil Hostnya ada 6
Cara menjadikan IP addres nya
192.168.30.9 sampai 192.168.30.14
Sekian, dari artikel saya. Mudah-mudahan bermanfaat dan jika terdapat kekurang-pahaman atau ketidakpahaman. Silahkan beri komentar pada kolom komentar dibawah ini !!
Salam SUKSES !!!
Baca Juga:
Situs Download Aplikasi MOD Android Terbaik
Situs Download Film dan Nonton Film Terbaik
Aplikasi Sosial Media Paling Terbaik di Android